Tingkatkan Efisiensi, Pelabuhan Patimban Resmi Dikelola PPI

Sylke Febrina Laucereno - detikFinance
Kamis, 16 Des 2021 18:30 WIB
Foto: Dok. PT Wijaya Karya (Persero) Tbk
Jakarta -

Pengelolaan aset Pelabuhan Patimban sudah dialihkan ke PT Pelabuhan Patimban Internasional. Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Perhubungan Laut Arif Toha mengungkapkan pelabuhan Patimban ini telah memasuki era baru dan menjadi pelabuhan utama yang dikelola oleh swasta atau badan usaha selain BUMN.

Serah Terima Aset KPBU Pelabuhan Patimban antara Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas II Patimban dengan Direktur Utama PT Pelabuhan Patimban Internasional, serta dilakukan penandatanganan Berita Acara Tanggal Efektif KPBU antara Direktur Jenderal Perhubungan Laut dengan Direktur Utama PT Pelabuhan Patimban.

Dia mengharapkan, dengan pelabuhan ini bisa meningkatkan efisiensi logistik di masa mendatang. "Pelabuhan Patimban Internasional ini adalah suatu perjalanan panjang. Harapannya akan mampu meningkatkan efisiensi logistik di masa mendatang," kata dia dalam siaran pers, Kamis (16/12/2021).

Arif mengatakan serah terima aset ini ini merupakan tindak lanjut dari Perjanjian Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha (KPBU) Pelabuhan Patimban antara Kementerian Perhubungan sebagai Penanggungjawab Proyek dengan PT. Pelabuhan Patimban Internasional sebagai Badan Usaha Pelaksana yang telah ditandatangani pada bulan Maret 2021 lalu.

Dia menyebutkan biaya logistik di Indonesia relatif masih tinggi dibanding negara tetangga. Sehingga dengan keberadaan Pelabuhan Patimban diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas logistik nasional.

"Mudah-mudahan dengan adanya suatu lingkungan tatanan baru pelabuhan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dari logistik nasional dan daya saing ekonomi nasional khususnya di koridor utara Jawa sehingga dapat memberi manfaat langsung kepada masyarakat," jelas Arif.

Lihat juga video 'Sejumlah Nelayan Tuntut Kompensasi Pembangunan Pelabuhan Patimban':



Bersambung ke halaman selanjutnya.




(kil/dna)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork